Moslemtoday.com : Menteri Keuangan Sri Mulyani disebut tidak akan masuk dalam kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming jika terpilih sebagai presiden dan wakil presiden. Artinya, posisi menteri keuangan akan jatuh kepada sosok lainnya.
Anggota Dewan Pakar Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Drajad Wibowo mengatakan tak ada kecocokan antara Sri Mulyani dan Prabowo.
"Tapi kalau saya sebagai ekonom membaca dan melihat memang chemistry Pak Prabowo dengan Mba Ani (sapaan akrab Sri Mulyani) enggak jalan," ujar Drajad Wibowo saat berbincang dengan awak media, Senin (19/2/2024).
Meski begitu, ia mengatakan susunan kabinet Prabowo-Gibran belum diputuskan lantaran belum ada pertemuan para ketua partai politik. Penyusunan kabinet, katanya, akan dilakukan setelah pengumuman resmi hasil pemilu 2024 dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).
"Biasanya akan ada pembicaraan, kalau sekarang mereka sering bertemu, Pak Prabowo, Pak Airlangga, Bang Zul (Zulkifli Hasan), dan sekarang ada Mas AHY (Agus Yudhoyono) kan. Pasti nanti akan ada pembicaraan dan pengaturan berapa yang parpol dan berapa non parpol," jelasnya.
Apalagi, menurutnya Prabowo menginginkan orang-orang di kabinetnya adalah orang yang mempunyai misi sama dalam memajukan Indonesia. "Tapi pada intinya, Pak Prabowo mengatakan siapa saja yang ingin membantu Indonesia, maka akan masuk (tim kabinet). Tapi kembali lagi, semua keputusan presiden yang dilantik nanti," pungkasnya. ***
Indonesian Islamic News Agency (IINA)